Unik, Nissan Teana Pakai "Pangkat" Mercedes-AMG

Febri Ardani Saragih - Kamis, 16 Maret 2017 | 19:05 WIB

Nissan Teana pakai dua pangkat tinggi Mercedes-Benz, S-Class dan AMG. (Febri Ardani Saragih - )

Jakarta, Otomania.com - Kalau lagi macet lihat-lihat kanan dan kiri, siapa tahu ada pemandangan menarik. Salah satunya seperti foto yang dikirimkan pembaca kepada Otomania ini, Nissan Teana pakai dua pangkat tinggi Mercedes-Benz sekaligus, S-Class dan AMG.

Rasanya pemilik sedan medium yang ditemui di kawasan Rawamangun, Jakarta Timur ini menolak rasa mobil Jepang. Modifikasi memang terserah yang punya tapi kalau begini mungkin tujuannya biar yang lihat bisa tersenyum.

Menariknya lambang S-Class yang ditempel S 530, varian ini tidak ada dalam line up Mercedes-Benz. Varian terendah S-Class adalah S 350, mungkin kejadiannya tertukar saat menempel, tapi itu hanya tebakan karena pemilik tidak bisa ditanya. 

Roadstarcars.com
Penampakan belakang NIssan Teana 2015
Pemandangan apik lainnya adalah lambang Nissan diganti jadi Mercedes-Benz dan tambahan AMG yang jadi ikon model performa Mercedes-Benz. Lainnya, di bagian atap bukan pakai sunroof tapi strobo. 

Jika Anda menemukan sesuatu yang menarik di jalanan, silahkan colek instagram Otomaniacom dan facebook komunitas otomania.com. Selamat berburu.