Jakarta, Otomania.com – MotoGP Palembang tentu tidak akan bisa berlangsung kalau sirkuitnya belum jadi. Kesiapan sirkuit merupakan salah satu kriteria vital buat penyelenggara, Dorna Sports, untuk memberikan satu jadwal buat Indonesia di kalender MotoGP 2018.
Seperti deja vu renovasi Sirkuit Sentul, kabarnya pembangunan Sirkuit Jakabaring di Palembang sekarang ditunda. Penggarapan lahan 120 hektar yang sudah disiapkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatra Selatan (Sumsel) seharusnya dilakukan sejak Februari tapi sekarang diprediksi baru bisa dimulai Mei.
“Ya diundur karena memang belum tuntas untuk dimulai Februari dan FIM (Fédération Internationale de Motocyclisme) serta Dorna akan menunggu proses pembangunan hingga Oktober 2017 untuk bisa memastikan kalender Motogp 2018,” ujar Sekretaris Jenderal Ikatan Motor Indonesia (IMI) Jeffrey JP, Kamis (2/3/2017).
Mengejar pembangunan sirkuit dari Mei – Oktober butuh fokus luar biasa dan tentu saja dana besar, harapannya jangan sampai MotoGP Palembang hanya jadi produk instan. Jeffrey juga bilang Pemprov Sumsel saat ini sedang mencari investor buat pendanaan pembangunan sirkuit.
Menurut rencana, Sumsel akan menjadi tuan rumah dua acara olah raga internasional pada 2018, yaitu Asian Games pada Agustus – September dan MotoGP.