Diler Mitsubishi Tak Sabar Jualan MPV "Sejuta Umat"

Aditya Maulana - Jumat, 3 Maret 2017 | 13:35 WIB

Mitsubishi XM Concept (Aditya Maulana - )

Jakarta, Otomania.com - Jadwal peluncuran small MPV alis MPV "sejuta umat" Mitsubishi, yaitu semester kedua 2017. Model itu dipercaya bisa meningkatkan penjualan secara nasional, karena segmen low multi purpose vehicle (LMPV) punya pasar yang sangat besar.

Bukan hanya masyarakat yang menunggu kehadiran XM Concept ini, diler Mitsubishi melalui salah satu perwakilannya di Deta Group mengaku sudah tidak sabar ingin menjual MPV "sejuta umat"-nya itu.

"Target penjualan kami bisa naik dua sampai tiga kali lipat kalau ada small MPV. Target penjualan kita sekarang 150 unit, nanti bisa saja di atas 200 unit," kata Dedi Tedja, Komisaris Deta Group di kawasan Cakung, Jakarta Timur, Kamis (2/3/2017).

Dijelaskan Dedi, model yang sekarang menjadi tulang punggung penjualan di kelas mobil penumpang, yaitu Pajero Sport, Mirage dan Outlander Sport. Namun, setelah small MPV meluncur, bisa menjadi nomor satu.

"Kita juga harus siapkan jaringan penjualan dan layanan purna jual. Oleh karena itu, kita sekarang mulai buka lagi diler baru, ke depan juga masih banyak," ujar Dedi.

Dia ingin, setelah MPV "sejuta umat" Mitsubishi mulai dijual, pelayanan dan persiapan lainnya sudah selesai. Sehingga, konsumen tidak akan merasa bingung mencari bengkel dan suku cadang.

"Kita harus sudah mulai mempersiapkannya dari sekarang, kita juga sudah tidak sabar," ucap dia.