Ini Jadwal Peluncuran Yamaha XMAX 250

Aditya Maulana - Senin, 20 Februari 2017 | 12:05 WIB

Yamaha XMAX 300 siap meluncur dalam waktu dekat. (Aditya Maulana - )

Jakarta, Otomania.com - Yamaha sudah memperkenalkan XMAX 250 di ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2016. Rencananya, skuter matik berbodi besar itu akan meluncur tahun ini di Tanah Air.

Dyonisius Beti, Executive Vice President PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menuturkan, XMAX 250 sudah masuk dalam produk baru yang akan diluncurkan semester pertama 2017. Namun, waktunya belum bisa diinformasikan.

"Setelah Aerox, dan R15, selanjutnya XMAX yang datang. Kita harapkan bisa meluncur akhir semester ini atau awal semester kedua 2017 ini," ujar Dyon usai peluncuran Fino Grande di kawasan Jakarta Pusat akhir pekan lalu.

Dyon menjelaskan, model baru di paruh kedua 2017 belum bisa diinformasikan. Perusahaan fokus kepada tiga model di semester pertama, dan hanya XMAX 250 yang belum diluncurkan.

Baca: Yamaha XMAX Bisa Dipesan Pertengahan Tahun Ini

"Banyak kejutan kita tahun ini, tetapi mengenai peluncuran tidak akan ada setiap bulan, karena konsumen juga tidak mungkin setiap bulan membeli motor baru," kata dia.

XMAX 250 buat pasar Indonesia dibekali mesin 249 cc, satu silinder berpendingin cairan SOHC. Secara tampilan sama seperti XMAX 300 yang meluncur di Eropa.

Mengenai harga, Dyon pernah mengatakan akan lebih mahal dari NMAX atau Aerox 155. Tetapi, di bawah harga jual di Eropa, yaitu sekitar Rp 72 jutaan.