Jakarta, Otomania - Konsumen yang akan membeli Daihatsu Xenia dan Ayla harus sedikit bersabar. Sebab, sampai awal 2017 ini masih mengalami inden mulai satu hingga 1,5 bulan.
Amelia Tjandra, Direktur Pemasaran Astra Daihatsu Motor (ADM) pun mengatakan seperti itu. Kata wanita yang akrab disapa Amel ini, setiap wilayah berbeda-beda.
"Bahkan ada satu wilayah yang memesan Ayla sampai ribuan unit. Tetapi tidak bisa seperti itu, karena semua ada prosedurnya," ujar Amel di Gorontalo akhir pekan lalu.
Di tempat sama, Kroda Kalantara, Kepala Wilayah Area IBT (Indonesia Bagian Timur) PT Astra International Tbk-Daihatsu Branch Office pun mengatakan hal serupa. Menurut dia, khusus untuk wilayahnya masa tunggu kedua produk itu mencapai 1,5 bulan.
Baca: Daihatsu Ayla Mau Pakai Mesin Sigra
"Permintaannya banyak sekali, tetapi kita kekurangan pasokan dari Jakarta. Semoga awal tahun ini bisa lancar kembali," ujar Kroda saat berbincang dengan Otomania akhir pekan lalu.
Sementara ketika Otomania bertanya kepada beberapa tenaga penjual Daihatsu di wilayah Jakarta, inden Xenia dan Ayla hanya sekitar satu bulan.
"Awal bulan depan baru ada lagi unitnya, sekarang terbatas sekali," ucap pramuniaga yang tidak mau disebutkan identitasnya itu saat dihubungi Otomania, Senin (23/1/2017).