Gorontalo, Otomania - Daihatsu Ayla yang kini beredar di jalanan menggendong mesin berkapasitas 998 cc, dengan tipe mesin 1KR-DE, tiga silinder. Rumorsnya, mobil murah (low cost green car/LCGC) berkapasitas 5-penumpang andalan Daihatsu itu akan dibekali mesin Sigra.
Seperti diketahui, Sigra dibekali dua pilihan mesin. Pertama 998 cc dengan tipe IKR-VE, DOHC VVT-i, tiga silinder segaris, dan kedua 1.197 cc, tipe 3NR-VE, DOHC Dual VVT-i, empat silinder segaris.
Ketika dimintai konfirmasi, Hendrayadi Lastiyoso, Marketing Division Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM) tidak menapik informasi itu. Hendrayadi hanya mengatakan, tahu dari mana dan memang benar seperti itu adanya.
"Tetapi saya belum bisa memberikan informasi kapan akan diluncurkan," ucap Hendrayadi saat berbincang dengan Otomania di Gorontalo, akhir pekan lalu.
Dijelaskan Hendrayadi, pihaknya pun sudah mendaftarkan untuk segera di uji tipe oleh Kementerian Perindustrian. Langkah itu diambil, kata dia karena ada permintaan dari masyarakat luas.
"Sekarang gini, kalau kita produksi berarti banyak permintaan. Sebab, kami juga melakukan survei sebelumnya. Peluncurannya kapan, tunggu saja, dalam waktu dekat," ujar dia.
Lantas, ketika ditanya apakah Ayla nantinya akan punya dua pilihan mesin seperti Sigra, Hendrayadi masih belum mau membuka keran informasinya.
"Pokoknya kita lihat saja nanti, kita akan berikan kejutan buat konsumen," kata Hendrayadi.