Pasang Lampu DRL buat Mobil

Aditya Maulana - Selasa, 17 Januari 2017 | 18:35 WIB

(Aditya Maulana - )

Jakarta, Otomania - Mobil keluaran terbaru rata-rata sudah menggunakan lampu model daytime running light (DRL). Fungsinya, selain buat memperindah tampilan, juga sebagai fitur keselamatan berkendara.

Namun, buat mobil yang belum dilengkapi DRL, tidak perlu khawatir. Sebab, sudah banyak pedagang aksesori menjual, dan harganya pun relatif terjangkau.

Salah satu yang menjual, Baru Motor Sport di MGK Kemayoran, lantai 5, Jakarta Pusat. Suliyanti pemilik toko mengatakan, model dan banderolnya beragam.

"Harganya dimulai Rp 1 juta hingga di atas Rp 1,5 juta. Sudah dapat satu pasang," kata Suliyanti saat ditemui Otomania belum lama ini.

Dia mencontohkan, DRL untuk Honda BR-V dijual Rp 1,2 juta. Banderol tersebut sudah termasuk jasa pemasangan di toko, tidak menerima bongkar pasang di tempat lain.

"Kurang lebih 30 menit sampai satu jam proses pemasangannya, dan tidak akan merusak jalur lampu lainnya," kata dia.