Jakarta, Otomania - Awal pekan depan tepatnya 16 Januari 2017, Toyota Astra Motor (TAM) informasinya akan meluncurkan dua produk, yaitu Kijang Innova Venturer dan Corolla Altis. MPV dan sedan menengah itu bersolek, sehingga punya tampilan lebih segar.
Informasi dari sumber mengenai peluncuran Corolla Altis facelift, coba diteruskan Otomania kepada tenaga penjual diler Toyota di kawasan Jakarta. Rata-rata mengatakan, memang akan ada penyegaran pada sedan menengah andalan Toyota itu.
"Informasinya seperti itu, bahkan kenaikkan harganya sudah ada," kata pramuniaga yang menolak disebutkan identitasnya saat dihubungi Otomania, Kamis (12/1/2017).
Menurut pramuniaga itu, kenaikannya Rp 12,5 juta untuk tipe V, dan Rp 13,5 juta buat varian G. "Itu estimasi kenaikkan harganya untuk Corolla Altis facelift," kata dia.
Merujuk situs resmi Auto2000, varian Corolla Altis terbagi menjadi dua, yaitu 1.8 G M/T Rp 409,1 juta, 1.8 V A/T Rp 444,6 juta. Sedangkan New Corolla Altis 1.8 G M/T Rp 422,1 juta, serta New Corolla Altis 1.8 V A/T Rp 456,6 juta.