Suzuki Ciaz Mulai Dilirik Perusahaan Taksi

Aditya Maulana - Selasa, 20 Desember 2016 | 18:35 WIB

(Aditya Maulana - )

Jakarta, Otomania - Suzuki Ciaz disiapkan bukan hanya buat konsumen umum, melainkan taksi pelat kuning. Sejauh ini, kabarnya sedan mini tersebut mulai dilirik oleh operator taksi.

Menurut Harold Donnel, 4W Marketing Head of Product Development & Accessories PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), perusahaan taksi yang tertarik bukan dari Jakarta, melainkan luar daerah.

"Tetapi belum mulai, baru pembicaraan saja. Secara unit juga tidak terlalu banyak, karena operator taksinya bukan yang besar seperti di Jakarta," kata Harold saat berbincang dengan Otomania belum lama ini di kawasan Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Baca: Suzuki Ciaz Siap Jadi Taksi

Dijelaskan Harold, kemungkinan mulai berjalan tahun depan. Namun dia belum bisa memastikan berapa unit yang dipesan oleh perusahaan taksi berpelat kuning.

"Kita akan siapkan tahun depan. Spesifikasi buat konsumen biasa dan taksi jelas berbeda. Ada beberapa perbedaan pastinya," kata Harold.

Ciaz yang buat konsumen biasa dengan taksi, lanjut Harold tetap di impor utuh dari Thailand. Suzuki Indonesia pertama meluncurkan sedan mini tersebut pada akhir tahun lalu.