Anti-cipratan Air dengan Sepatbor Tambahan

Setyo Adi Nugroho - Selasa, 13 Desember 2016 | 17:45 WIB

(Setyo Adi Nugroho - )

Jakarta, Otomania — Musim hujan kembali mewarnai hari-hari pengguna sepeda motor di beberapa kota di Indonesia. Berkendara saat hujan cukup merepotkan, terlebih dengan kondisi curah hujan yang cukup deras.

Salah satu masalah yang kerap datang adalah air cipratan dari roda belakang. Untuk tipe motor sport, air cipratan ini bisa menjadi masalah bukan saja untuk pengendara sendiri tetapi pengendara di belakangnya.

“Musim hujan buat motor sport itu merepotkan. Cipratan air dari ban belakang bisa sampai punggung pengendara, apalagi semakin nungging makin tinggi cipratannya. Pengendara di belakangnya juga kerepotan,” ucap Martinus Valentino dari DigiOto, Jalan Panjang, saat ditemui Otomania beberapa waktu lalu.

Salah satu solusi untuk masalah ini adalah penambahan aksesori mud-guard atau sepatbor di bagian belakang sepeda motor. Khusus untuk motor sport, aksesori mud-guard dari Leon bisa jadi pertimbangan.

“Pegangannya menggunakan pelat 4 mili yang tahan patah. Bahannya menggunakan plastik khusus yang sudah diuji ketahanannya, antipecah. Tinggal pasang pada lengan ayun bawaan motor,” ucap Martin.

Produk ini dibanderol dengan harga Rp 1,6 jutaan sampai Rp 2 jutaan tergantung model sepeda motor. Leon juga menyediakan model dengan tatakan untuk pelat nomor ataupun polos.