Jakarta, Otomania - Pengakuan Toyota Astra Motor (TAM), masih banyak konsumen yang belum tahu, ternyata membeli onderdil orisinil Toyota mendapatkan garansi. Bahkan, sampai tingkatan kualitas "kelas" dua sekalipun.
Sebab, selain suku cadang Toyota Genuine Part (TGP), merek asal Jepang itu menyediakan onderdil dengan kualitas di bawahnya. Menariknya, bisa juga dibeli oleh konsumen biasa atau tidak perlu pembeli borongan (fleet).
Fransiscus Soerjopranoto, Executive GM Marketing TAM menjelaskan, pembeli onderdil resmi garansinya sampai satu tahun. Berlaku untuk suku cadang yang sifatnya fast moving dan slow moving.
"Tetapi kebanyakan yang slow moving, kalau yang slow moving lama pergantiannya, dan sangat jarang," kata pria yang akrab disapa Soejo kepada Otomania belum lama ini di kawasan Jakarta Selatan.
Soerjo melanjutkan, konsumen menganggap tidak ada garansi. Padahal, sejak dulu sampai sekarang masih tetap berlaku.
"Kalau beli yang kelas di bawah juga tetap ada garansi. Tetapi, balik lagi tergantung konsumen mau pilih yang mana, yang jelas ada harga ada rupa, soal garansi tetap sama saja," ujar Soerjo.