Jakarta, Otomania - Penghargaan Indonesia Road Safety Award (IRSA) 2016 yang diselengarakan Adira Insurance resmi memiliki empat juara baru. Keempatnya datang dari dua kota besar dan dua kabupaten yang sebelmnya duduk sebagai 17 finalis.
Indra Baruna, Chief Executive Officer Adira Insurance, mengatakan, dengan terpilihnya para pemenang IRSA 2016 diharapkan bisa menjadi kota percontohan yang bisa diterakan oleh kota-kota lainnya.
"Kami sangat gembira melihatnya lahirnya program inovatif baru yang secara serius diterapkan oleh pemerintah kota dan kabupaten. Program ini diharapkan dapat menjadi langkah preventif yang baik dalam menekan angka kecelakaan dan bisa dijadikan role model untuk kota lainnya," ucap Indra dalam seremoni acara di Jakarta, Selasa (6/12/2016).
Para finalis IRSA 2016 dikelompokan dalam beberapa kategori, yakni kota dengan jumlah penduduk di atas satu juta jiwa, kota dengan jumlah penduduk di bawah satu juta jiwa, kabupaten dengan jumlah di atas satu jiwa, dan kabupaten di bawah satu juta jiwa.
Sedangkan untuk penilaian sendiri mengacu pada atribut lima pilar yang terdapat dalam Rancangan Umum Nasional Keselamatan Jalan (RUNK), yakni : Pilar manajemen keselamatan jalan, pilar jalan yang berkeselamatan, pilar kendaraan yang berkeselamatan, pilar prilaku pengguna jalan yang berkeselamatan, dan pilar penanganan pra dan pasca kecelakaan.
Berikut daftar pemenang kota dan kabupaten yang teraman di IRSA 2016.
1.Kategori kota dengan jumlah penduduk di atas satu juta jiwa : Surabaya.
2.Kategori Kota dengan jumlah penduduk di bawah satu juta jiwa : Balikpapan.
3 Kategori kabupaten dengan jumalh penduduk di atas satu juta : Jepara.
4 Kategori kabupaten dengan jumlah penduduk di bawah satu juta jiwa : Pekalongan.