Jakarta, Otomania - Tahun depan pasar sepeda motor trail di Indonesia bakal ramai. Sebab, Astra Honda Motor (AHM) akan ikut bermain di kelas motor "penggaruk tanah", dengan meluncurkan dua model, yaitu CRF250 dan CRF150.
Bahkan, di kelas menengah ke atas, CRF100L Africa Twin pun siap diluncurkan pada semester pertama tahun depan. Salah satu merek yang ingin menjualnya juga, yaitu KTM. Melalui PT Penta Jaya Laju Motor, ke depan punya rencana meramaikan motor trail.
"Kita memang punya rencana, tetapi belum tahu untuk waktu tepatnya, tergantung prinsipal," ujar Sales and Marketing Head KTM Indonesia A.Z Dalie saat dihubungi Otomania, Jumat (25/11/2016).
Dalie melanjutkan, jika rencananya lancar, maka akan bermain di kelas trail murah. Penentuan berapa kapasitas mesinnya pun masih dalam proses.
"Bisa jadi 150 cc, atau 250 cc, kita lihat dulu bagaimana tanggapan dari prinsipal," ucap Dalie.
KTM punya beberapa model trail, seperti KTM 85 sx, 250 SX-F, 250 EXC-F Six Days, KTM 300 EXC Six Day, dan masih banyak lagi yang lainnya.