Jakarta, Otomania - Honda CRF150 kabarnya akan diproduksi di Indonesia tahun depan. Secara spesifikasi mesin diinformasikan bakal pakai model 150 yang sudah dirakit di dalam negeri.
Informasi yang beredar, akan menggunakan jantung pacu dari Verza 150. Lantas, apakah benar?
Thomas Wijaya, GM Divisi Penjualan Astra Honda Motor (AHM), mengatakan, belum bisa dipastikan akan menggunakan tipe mesin apa. Sebab, masih lama dan perlu distudi lebih mendalam lagi.
"Tetapi yang jelas bukan pakai mesin Verza 150," ucap Thomas saat berbincang dengan Otomania di sela acara Honda Bikers Day (HBD) 2016, di Banyuwangi, Jawa Timur, akhir pekan lalu.
Menurut dia, pilihan mesin berkubikasi 150 milik Honda di Indonesia cukup banyak. Nantinya, hanya tinggal membedakan setingan, karena sudah pasti butuh tenaga dan torsi lebih besar.
"Walaupun pakai mesin model 150 yang sudah ada, karakternya akan dibedakan. Motor tersebut kan untuk kegiatan off road dan lain sebagainya," ujar Thomas.
Sebagai tahap awal, Honda sepertinya akan membuka dengan CRF250. Sebab, sudah terdaftar di situs TPT online milik Kementerian Perindustrian.
Bahkan, AHM pun mengakui "motor penggaruk tanahnya" itu sudah ada di Indonesia untuk kebutuhan pengujian secara internal.