Auto2000 Yakin Ratusan Mobil Terjual di Burtok

Stanly Ravel - Sabtu, 19 November 2016 | 14:45 WIB

(Stanly Ravel - )

Jakarta, Otomania - Auto2000 kembali menggelar Bursa Mobil Kita (Burtok) 2016. Ragam promo penjualan, baik diskon, tukar tambah, sampai angsuran murah dibuat untuk memudahkan konsumen memiliki mobil Toyota.

Tan Chian Hok, Opertion Manager DKI 1 Auto2000, mengatakan, dalam satu hari acara ini Auto2000 menargetkan penjualan hingga 190 unit.

"Kami pasang target 190 unitan. Per jam ini saja sudah ada 20 unit yang SPK, jadi kami optimis bila sampai nanti malam bisa capai target untuk semua unit yang kami tawarkan hari ini," ujar pria yng disapa Ahok, Sabtu (19/11/2016).

Menurutnya, acara ini memang dirancang untuk memudahkan konsumen yang ingin memiliki mobil Toyota menjelang akhir tahun 2016. Bahkan beberapa mobil sengaja dijual dengan harga cukup miring untuk produksi keluaran 2015.


Sedangkan untuk program tukar tambah (trade-in), Auto2000 mengandeng Mobil88. Konsumen yang tertarik untuk memiliki mobil Toyota apa pun, bisa langsung menukarnya di lokasi tanpa harus repot menjual mobil terlebih dahulu.

"Untuk mobil yang mau trade-in bisa semuanya, tidak harus mobil Toyota tapi tukarnya dengan kendaran Toyota," ujar Ahok.