Jakarta, Otomania – PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI) menawarkan program promo khusus untuk All New i20. Produk ini baru meluncur tiga bulan yang lalu, dan promo yang dihadirkan pemegang merek asal Korea Selatan ini sebenarnya cukup unik.
Dalam siaran resmi HMI belum lama ini, disebutkan bahwa mobil yang melantai di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 ini berhasil mendapat sambutan yang hangat. Tapi jika dilihat dari data, i20 tampak seret.
Data wholesales dari Gaikindo menunjukkan bahwa Hyundai masih kesulitan menjual i20. Selama tiga bulan sejak Juli, Agustus, September, mobil ini hanya dikirim maksimal 20 unit per bulan. 75 persen di antaranya tipe bertransmisi otomatik.
Angka tepatnya, Juli dikirim 20 unit (4 manual), Agustus 20 unit (4 manual), dan September 16 unit (2 manual). Total tiga bulan hanya 56 unit, jauh dari angka serapan ideal untuk sebuah perusahaan menjalankan roda bisnisnya.
Nyatanya, i20 tak sekencang Grand Avega saat pertama kali dihadirkan. Padahal jika dilihat secara desain dan fitur, i20 bisa diadu dengan merek lain. Namun inilah uniknya pasar Indonesia, yang tak cuma melihat produk dari fitur dan kualitas, tetapi juga merek dan harga jual kembali.
Senjata pamungkas, untuk menghabiskan stok, HMI pun mulai membeber program promosi yang disebut ”Promo Akhir Tahun”, HMI memberi paket aksesori dengan tema sporty.
Pada eksterior, bisa ditanam spoiler belakang serta livery karbon yang sporty pada bagian bodi bawah. Sementara di dalam, ada beberapa aksesori termasuk setir dan fascia dengan tema hitam, pelapis pegangan pintu, desain carbon look, begitu juga tombol AC On-Off.