Binter Merzy Klimis "Aku Kudu Piye"

Stanly Ravel - Rabu, 26 Oktober 2016 | 13:05 WIB

(Stanly Ravel - )

Jakarta, Otomania - Selain merek Yamaha dan Honda, sepeda motor model lawas Kawasaki, yakni KZ-200 atau Binter Merzy juga masih populer di kalangan builder.

Secara basis, motor lansiran 1980-an memang cukup asik untuk diubah menjadi model chopper, seperti karya Kanibal Bike Worker asal Yogyakarta yang tampil dalam ajang Kustomfest 2016.

Rancang bangun yang dibuat untuk mewujudkan Merzy rasa chopper ini melibatkan pengerjaan semua sektor. Mulai dari sasis, mesin, transmisi, suspensi, bahkan hingga mengkustom beberapa part lain seperti tangki dan tempat duduk.

Pengerjaan awal dilakukan dengan mengganti rangka standar dengan model rigid. Termasuk sistem supensi depan yang menggunakan springer pada bagian atas tepat di depan setang. Sedangkan untuk suspensi belakang hanya dimodali springer di tengah layaknya sebuah monoshock, sedangkan jok diganti menggunakan sadel tanpa ada boncengan.


Model klasik makin dikentalkan dengan merubah sektor kaki-kaki. Pelek dimensi depan dibuat lebih besar dibandingkan bagian belakang, penggunaan tromol kecil pun membuat dimensi jari-jari lebih panjang dari biasanya. Bahkan sektor depan juga dibuat tanpa spakbor ala chopper.

Dari data spesifikasi, rupanya cukup banyak part handmade yang dibuat sendiri oleh Kanibal Bike Worker. Mulai dari springer, handel bar, foot pegs, tangki, headlamp, internal thorttle sampai kustom stoplamp, dan combo rear hub.

Untuk tangki dibuat model slim yang dipadukan dengan permainan seni pinstriping bertuliskan "Aku Kudu Piye". Menariknya, pada bagian setang tidak tampak adanya kabel yang berserakan, semuanya tersusun rapi ke dalam selongsong setang yang membuatnya terlihat polos.


Sedangkan untuk sektor mesin dibuat klimis dengan paduan lapisan krom dan permainan poles. Sayang, meski menurut data spesifikasi sudah mendapat rombakan, namun tidak diterangkan secara terperinci apa saja ubahan yang sudah dilakukan.