Ini Sebabnya Renault Kwid Bisa Dijual Murah

Stanly Ravel - Kamis, 20 Oktober 2016 | 09:45 WIB

(Stanly Ravel - )

Jakarta, Otomania - PT Auto Euro Indonesia (AEI) resmi merilis Renault Kwid sebagai mobil murah yang dibanderol Rp 117,7 juta, Rabu (19/10/2016). Datang dengan mesin tiga silinder berkapasitas 1.000 cc, Kwid menjadi mobil crossover merek Eropa termurah yang pernah di jual di Indonesia.

Menanggapi soal harga, banyak yang menanyakan mengapa Kwid bisa dibanderol dengan harga yang sangat murah.

Menjawab hal ini, Head of Sales Marketing Division AEI Ario Soerjo, menjelaskan bahwa ada beberapa alasan yang membuat Kwid dibanderol bersaing dengan harga mobil LCGC (low cost green car).

"Pertama memang kami setting harganya di kisaran tersebut, hal kedua berkat kesamaan platform CMF-A (common module family) Renault-Nissan untuk pasar Internasional, dan ketiga karena adanya free trade agreement (FTA)," papar Ario kepada wartawan di Jakarta, Rabu (19/10/2016).

Menurutnya, ketiga hal tersebut menjadi faktor utama yang akhirnya menentukan Kwid bisa dipasarkan sebesar Rp 117,7 juta. Harga tersebut dinilai cukup baik, mengingat Kwid sendiri merupakan mobil CBU dari India, bukan mobil yang diproduksi atau dirakit di Indonesia.

"Dengan harga Rp 117,7 juta on the road jakarta, kita satu-satunya yang menawarkan mobil murah dengan model crossover. Mobil kami ini memiliki perbedaan yang mencolok dibandingkan mobil dengan mesin sekelasnya, ini memberikan alternatif kepada konsumen," ucap Ario.