Depok, KompasOtomotif - Setiadi, pembeli tunai Honda CBR 150 R Repsol Edition pakai uang receh akhirnya mendapat kiriman unit di rumahnya di kawasan Depok, Jawa Barat. Sepeda motor sport seharga Rp 33,425 juta itu diserahkan langsung oleh Suparman, Kepala Cabang diler Honda Moto Care Depok, Kamis (6/10/2016).
Pada Minggu (25/9/2016), Setiadi datang ke diler sambil membawa uang koin pecahan Rp 1.000 di dalam dua ember bekas cat dan satu kardus. Jika ditotal jumlahnya mencapai lebih dari 30.000 koin dengan berat sekitar 150 kg.
Setiadi meminta puluhan ribu koin itu ditukar dengan satu unit CBR 150 R Repsol Edition yang rencananya bakal diberikan ke anaknya yang masih kuliah. Awalnya pihak diler mengaku kaget, namun akhirnya diproses karena kendati koin masih termasuk alat pembayaran yang sah.
"Saya mengapresiasi apa yang dilakukan diler, saya sudah bilang ke Astra Honda Motor diler ini seharusnya diapresiasi juga. Saya pernah bilang ditolak tujuh diler, itu saya bicara apa adanya," kata Setiadi.
Suparman menjelaskan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) motor Setiadi menyusul, saat ini masih dalam proses pembuatan.