Kick Starter Skutik Keras, Ini Penyebabnya

Stanly Ravel - Senin, 26 September 2016 | 08:27 WIB

(Stanly Ravel - )

Jakarta, Otomania - Kick starter jadi alat untuk menghidupkan mesin pada sepeda motor. Sayangnya, fungsi kick starter seakan dilupakan, orang cenderung memilih elektrik starter yang tinggal menekan tombol, apalagi untuk pengguna skutik.

Meski lebih mudah, minimnya penggunaan kick starter ternyata berdampak buruk. Salah satu yang paling sering dialamai biker adalah keras saat akan digunakan.

"Karena jarang dipakai per pegas yang berfungsi sebagai pemegang dan penghubung berkarat. Laju perstopper selah dan gir tersendat akibat korosi," ucap Selamet Pamuji dari Selta Motor kepada Otomania, Jumat (23/9/2016).

Selamet menjelaskan bila ada biker yang mengalami hal ini baiknya jangan dipaksakan. Bila terus-menerus digunakan, tidak menutup kemungkinan bisa membuat per tersebut patah.

"Kalau coba satu dan dua kali sudah keras jangan dipaksa terus. Biarkan dibawa jalan dulu, setelah itu coba lagi, dan bila masih keras waktunya bongkar blok CVT untuk membersihkan karat dengan cairan penetran bila ingin kick starter tetap mudah digunakan," kata Selamet.