Modifkasi Harley-Davidson Omesh untuk Anak

Stanly Ravel - Kamis, 1 September 2016 | 12:36 WIB

(Stanly Ravel - )

 Jakarta, Otomania — Ananda Omesh hadir sebagai salah satu peserta di Jakarta Custom Culture (JCC). Aktor yang juga pencinta moge ini datang membawa Harley-Davidson Softail kesayangannya yang sudah dimodifikasi dengan konsep Chopper.

Moge asal Amerika lansiran 1998 itu sudah berubah drastis dari tampilan aslinya. Hasil garapan Veroland dari rumah modifikasi KickAss Chopper di Mampang, Jakarta Selatan, tersebut mampu menyulap Softail tampil lebih old school.

Secara garis besar, pengerjaan yang dilakukan lebih ke arah pengecilan dimensi di beberapa sektor. Tujuannya ialah agar tampak fit dengan perawakan tubuh pengendaranya, mulai dari bentuk tangki yang berubah jadi lebih slim sampai struktur motor yang terlihat sederhana.


Vero memang cukup piawai meracik motor dengan konsep simple is better. Kalau diperhatikan, tidak ada kabel-kabel yang terlihat di HD Softail milik Omesh ini, bahkan kabel sling untuk gas pun tidak tampak di grip gas setang motor.

"Pada dasarnya memang suka dengan kustom motor. HD ini basis Softail Evo 1998, pengerjaan makan waktu enam bulan, dan perubahan terbesar ada di sektor transmisi yang diganti pakai semi-otomatis biar enggak repot oper gigi," ucap Omesh kepada wartawan, Sabtu (27/8/2016).


Perubahan besar yang dilakukan Vero untuk HD milik Omesh memang berada pada sisi transmisi. Dari semula manual, dirombak menjadi semi-otomatis, untuk tuas transmisi sendiri berada di sebelah kiri bahwa yang shift knob-nya diberi hiasan mickey mouse.


Agar sensasi berkendara lebih nyaman, Vero sengaja tidak memangkas jok penumpang. Maklum, Omesh beserta istrinya, Dian Ayu Lestari, merupakan sosok artis yang gemar melakukan riding bersama.

Omesh merelakan modifikasi HD kesayangan ini untuk anak tercintanya yang bernama Embun. Sejalan dengan Vero, konsep yang dikedepankan Omesh sendiri lebih ke penampilan mewah dalam kesederhanaan.