Tangerang, Otomania – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motor, agen pemegang merek Mitsubishi Motors di Indonesia, menargetkan menjadi pemain pasar kendaraan penumpang dengan menduduki posisi tiga besar. Rencana ini diungkapkan dalam peluncuran tagline terbaru mereka “Brand New Day”, Senin (15/8/2016).
Mitsubishi selama ini lebih dikenal dengan ketangguhan kendaraan niaga serta performa kendaraan sport. Melalui tagline baru ini mereka ingin meningkatkan citra kendaraan penumpang agar bersaing dengan merek-merek yang sudah mapan karena Mitsubishi hadir sebagai penantang.
“Rencana kami menghadirkan small MPV di pasar Indonesia jadi salah satu strategi. Termasuk dengan memperkenalkan tagline baru ini, menunjukkan keseriusan kami untuk dapat menjadi pemain di kendaraan penumpang di posisi tiga besar,” ucap Irwan Kuncoro, Operating GM of MMC Sales and Marketing Division KTB, Senin, (15/8/2016).
Saat ini dengan produk yang ditawarkan, Mitsubishi meraih pangsa pasar sebesar empat persen. Pangsa pasar ini ditargetkan akan berlipat hingga tiga kali lipat ketika produk baru tersebut hadir di semester kedua 2017.
“Saat ini Pajero Sport penjualannya sudah 2.000 unit per bulan, small MPV nanti ditargetkan 5.000 per bulan. Kami juga memiliki Triotn yang penjualannya 500 sampai 700 unit per bulan. Belum lagi Mirage dan Outlader Sport,” ucap Imam Choeru Cahya, Head of Sales Group PT KTB di kesempatan yang sama.
Diperkirakan pada tahun 2018 Mitsubishi bisa menjual 10.000 unit kendaraan. Meningkatnya jumlah unit kendaraan ini juga dibarengi dengan rencana penambahan diler untuk meningkatkan pelayanan purna jual.Sebanyak 100 diler ditargetkan akan hadir saat peluncuran small MPV baru tersebut dan meningkat menjadi 140 unit di tahun 2018.
Proses Pabrik Baru
Pabrik baru Mitsubishi akan dibangun di kawasan GIIC, Delta Mas, dan saat ini pembangunannya telah mencapai 100 persen.
“Kalau bangunan semuanya sudah berdiri. Sekarang tinggal memasukan peralatan dan pembangunan fasilitas di sekitarnya. Jadwalnya pun tidak bergeser dan siap beroperasi di bulan April,” ucap Imam di stan Mitsubishi di Gaikindo Indonesia International Auto Show, Senin (15/8/2016).
Pabrik Mitsubishi di Bekasi berukuran lebih besar dari pabrik pertama di Pulo Gadung, Jakarta Timur. Kapasitas produksi 160.000 unit per tahun, pembagiannya masing-masing 30.000 unit buat Pajero Sport dan L300, serta 80.000 untuk produk low MPV anyar.