Daihatsu "Pensiunkan" Xenia 1.000 Cc

Stanly Ravel - Rabu, 17 Agustus 2016 | 10:25 WIB

(Stanly Ravel - )

Sentul, Otomania - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) siap menghentikan produksi Xenia bermesin 1.000 cc. Langkah ini diambil lantaran produk tersebut kurang bergairah dibandingkan unit Daihatsu lainnya.
 
Amelia Tjandra, Direktur Marketing ADM mengatakan Daihatsu memang merencanakan untuk menghentikan produksi 1.000 cc dari Xenia.
 
"Xenia 1.000 cc sejak kita luncurkan Sigra memang sudah kita tidak prosuksi lagi. Saat ini pun unit yang ada hanya sisa dari stok dan karena kami sudah tidak produksi lagi," uca‎p Amel saat sesi test drive Daihatsu Sigra, Selasa (16/8/2016).
 
Menurut‎nya saat ini Daihatsu akan lebih fokus pada Xenia varian 1.300 cc. Keputusan dan rencana untuk menyudahi Xenia 1.000 juga sudah diambil sejak lama.
 
Sedangkan untuk sisa unit saat ini, Amelia mengatakan masih ada namun jumlahnya sangat-sangat sedikit.
 
"Stok Daihatsu sangat sehat. Untuk Xenia 1.000 cc masih ada saat ini tapi itu juga sangat minim sekali," kata Amel.