Tangerang, Otomania – Hyundai Indonesia hadir di GIIAS 2016 dengan mengenalkan produk baru i20, Tucson XG dan kendaraan komersial H-100. Selain itu untuk meningkatkan daya tarik pengunjung pameran terhadap produk-produk mereka, Hyundai telah mempersiapkan program khusus.
“Kami bekerja sama dengan beberapa pembiayaan, juga menghadirkan program hadiah langsung dan lucky draw untuk yang melakukan SPK. Jadi pengunjung mendapat tiga keuntugan dari program kredit, unit yang menyediakan hadiah langsung dan hadiah saat SPK,” ucap Denny Siregar, Direktur Penjualan PT Hyundai Mobil Indonesia.
Promo pembiayaan antara lain penawaran bunga ringan dan perhitungan tenor khusus. Untuk hadiah langsung, tiap unit menawarkan hadiah langsung yang berbeda-beda. Contoh unit Tucsson XG terbaru, terdapat hadiah langsung head unit 2DIN dan IPhone 6.
Hyundai pada pameran tahun ini menargetkan 350 unit pemesanan. Ini meningkat dari tahun lalu yang hanya menargetkan 200 unit.
“Target 350 unit untuk pameran tahun ini. Meningkat dari tahun lalu karena tahun lalu kami belum kedatangan produk baru. Tahun ini dengan adanya i20 dan Tucson XG kami optimis meraih target,” ucap Denny.