Ini 9 Motor Tunggangan Artis yang Turing ke Yogya

Stanly Ravel - Selasa, 9 Agustus 2016 | 08:05 WIB

(Stanly Ravel - )

Jakarta, Otomania - Motorbaik yang terdiri dari sembilan artis Tanah air siap untuk melakukan touring perdana menuju Yogyakarta pada 15 Agustus mendatang. Dengan tema Motorbaik Adventure 2016, artsi-artis ini akan melakukan perjalanan menggunakan beragam model dan merek sepeda motor.

Keragaman motor yang digunakan dinilai jadi salah satu keunikan tersendiri. Karena selain bisa membuat kolaborasi antara beberapa merek, hal ini juga dilakukan sebagai langkah bahwa tidak ada perbedaan untuk satu tujuan yaitu menularkan virus kebaikan dalam bermotor.

Ananda Omesh, penggagas Motorbaik Adventure 2016 mengatakan, para peserta akan menggunakan sepeda motor milik masing-masing. Modelnya cukup beragam, mulai dari moge, sport, sampai matik.

"Motornya macam-macam, cukup mewakili merek motor yang ada di Indonesia. Bisa lihat ada Ducati, Piaggio, dan Moto Guzzi, tapi sebenarnya masih ada juga yang lain seperti BMW, Vespa klasik, dan Harley Davidson," ucap suami dari Dian Ayu Lestari saat konfrensi pers di Jakarta, Senin (8/8/2016).

Selain itu dengan adanya keragaman motor yang dimiliki para artis, dinilai Omesh juga menjadi langkah awal untuk menegaskan bahwa tidak ada istilah 'pengkotak-kotakan' antara tipe motor. Omesh juga sudah melakukan survei sebelumnya, jadi meski berbeda kapasitas dan tipe motor namun bila touring dijalankan secara bersama maka hasilnya bisa sampai secara bersama-sama juga.

"Mau motor matik, moge, Vespa, atau sport, kalau kami jalannya bersama sampainya juga bareng kecuali untuk motor 50 cc yah, karena tidak mungkin aja ngejar motor 100 cc lebih," kata Omesh.

Nabila Putri salah satu artis wanita yang menjadi lady biker juga mengungkapkan hal yang sama. Menurutnya selama perjalan dilakukan dengan menekankan unsur keselamatan dan kebersama, maka tidak akan ada yang tertinggal.


"Ini kan motornya beda-beda yah, ada yang masih standar ada yang sudah dikustom dan dimodifikasi. Buat saya, karena ini touring lebih santai dan edukasi selama kami menikmati perjalanan tidak ada yang tertinggal. Mudah-muhan semuanya lancar," ucap wanita yang akan menggunakan Scrambler Ducati 400 saat touring nanti kepada Otomania di waktu yang sama.

Bagi yang penasaran, berikut daftar motor yang akan digunakan sembilan artis untuk touring Jakarta-Yogyakarta nanti :

1. Vespa SS 180 klasik tahun 1965 -Denny Chasmala
2. Ducati Scrambler 400 cc - Nabila Putri
3. Piaggio Medley - Bisma Karisma
4. Moto Guzzi Stone V7 II - Imam Darto
5. BMW R nineT Custom - Gading Marten
6. Harley Davidson Roadking - Tora Sudiro
7. Triumph Scrambler - Tarra Budiman
8. Triumph Scrambler - Dimas Anggara
9. Ducati XDiavel - Ananda Omesh