Jakarta, Otomania - Libur panjang menjadi momen Rio Haryanto serta jajaran tim manajernya mencari sponsor untuk tambahan dana di paruh musim kedua. Meski demikian, ada kemungkinan besar Rio akan terus berlaga satu musim penuh.
Prediksi ini terlihat saat Pirelli merilis daftar pilihan ban para pebalap untuk berlaga di seri ke-13 di Sirkuit Spa-Francorchamps, Belgia, pada 28 Agustus 2016 mendatang.
Dari deretan daftar pebalap, nama Rio Haryanto masih tercantum di urutan ke-20. Bahkan, pemuda asal Solo, Jawa Tengah, ini sudah memilih jenis ban yang akan digunakan, yakni empat ban medium, empat ban soft, dan lima ban supersoft.
Sebelumnya, berita di Motorsport.com mengabarkan bahwa pihak Manor menyatakan tidak memberikan batasan waktu untuk pelunasan Rio. Manor berupaya untuk terus mempertahankan kursi Rio di timnya selama mungkin, bahkan satu musim penuh.
Dari hasil wawancara konferensi pers yang dilakukan oleh FIA jelang GP Jerman, Rio juga mengatakan bahwa kontraknya dengan Manor Racing memang untuk berlaga selama satu musim penuh.
"Saya ada kontrak satu musim penuh dengan Manor, dan memang ada kewajiban-kewajiban tertentu yang harus kami penuhi. Manajemen saya sedang bekerja keras untuk itu," ucap Rio yang dikutip dari Formula1.com, Kamis (28/7/2016).