Jakarta, Otomania – Manor Racing terus berusaha tetap menjalin kerja sama dengan Rio Haryanto hingga akhir musim 2016. Tetapi, tim yang bermarkas di Inggris itu menyediakan beberapa rencana, jika gagal mencapai kesepakatan dengan pebalap asal Indonesia itu.
Masalah utama Rio saat ini adalah pendananan. Sebab, uang yang disetorkan manajemen hanya mampu bertahan hingga GP Hungaria yang berlangsung Minggu (24/7/2016).
Jika pada akhirnya pebalap asal Solo, Jawa Tengah itu harus putus di tengah jalan, banyak pihak kecewa termasuk Ikatan Motor Indonesia (IMI).
“Sangat disayangkan jika memang Rio harus berhenti di pertengahan musim ini,” ucap Jeffrey JP selaku Sekjen Pengurus Pusat IMI kepada Otomania melalui pesan singkat, Senin (25/7/2016) sore.
Seharusnya, lanjut Jeffrey pihak sponsor dan tim saling berkoordinasi mengenai potensi dan prestasi Rio, dari awal hingga pertengahan musim ini. Sebab, menurutnya Rio memiliki bakat dan kemampuan yang luar biasa.
“Mungkin direncanakan untuk musim depan agar semuanya lebih matang dan berjalan dengan lancar satu musim penuh,” ujar Jeffrey.
Selain karena prestasi, Rio bisa balapan di F1 juga berkat sokongan dana dari Pertamina sebanyak 5 juta Euro. Uang tersebut mengamankan posisi Rio untuk mendapatkan tempat di tim balap terkecil di F1 2016, yakni Manor Racing.