Jakarta, Otomania - Beredarnya informasi harga MPV muraj tujuh penumpang Toyota Calya, membuka kepastian pemesanan mobil ini di diler-diler Toyota. Konsumen yang sudah menunggu kehadiran Calya dapat melakukan pemesanan saat ini juga.
Baca juga : Ini Harga Toyota Calya
Hal ini diungkapkan salah satu pramuniaga diler Toyota yang Otomania hubungi, Jumat (15/7/2016).
"Pembukaan pesanan sebenarnya sudah bisa dilakukan sejak Juni kemarin, sebelum Lebaran. Tapi waktu itu perkiraan harganya belum keluar jadi kita juga tidak bisa memberi informasi pasti pada konsumen," ucap pramuniaga yang enggan disebutkan namanya tersebut.
Pemesanan Toyota Calya dapat dilakukan dengan melakukan tanda jadi sebesar Rp 5 juta rupiah. Saat ini setelah harga pasti Toyota Calya keluar pilihan pembayaran dengan menggunakan kredit dapat dilakukan.
"Tanda jadi tetap Rp 5 juta. Kalau soal pembelian dengan kredit nanti ada perhitungannya sendiri, belum di lakukan detail," tambah pramuniaga tersebut.
Dari informasi yang Otomania dapatkan, Toyota Calya dibanderol dengan harga Rp 129 juta sampai dengan Rp 149 juta. Mobil ini ditawarkan dalam lima tipe yakni E Manual non ABS, E Manual, E Automatic, G Manual dan G Automatic.