Rio Haryanto Bercerita Pengalamannya di F1 (Video)

Stanly Ravel - Jumat, 24 Juni 2016 | 12:35 WIB

(Stanly Ravel - )

Jakarta, Otomania - Sepak terjang Rio Haryanto dalam dunia balap Formula 1 (F1) memang baru saja dimulai. Namun dengan keikutsertaan pemuda asal Solo, Jawa Tengah ini sudah membawa nama Indonesia di level tertinggi dalam dunia balap mobil.

Rio menjadi satu-satunya pebalap F1 asal Indonesia yang berhasil bergabung dengan Manor Racing. Bahkan kehadiran Rio secara tidak langsung juga mewakili adanya orang Asia yang bisa bersaing di ajang balap paling bergengsi.

Melalui akun twitter resmi Rio serta Manor Racing, pemuda berusa 23 tahun ini menautkan video profil terbarunya.


Dalam video berdurasi dua menit tersebut, Rio menggungkapkan mengapa dirinya begitu menyukai balap F1. Rio juga bangga bisa mengharumkan nama Indonesia di tingkat internasional.

"Saya menyukai Formula 1 karena F1 adah event yang paling tertingi di motorsport, dan banyak sekali pebalap dunia yang memiliki mimpi untuk bisa turun di F1," ucap Rio dalam video tersebut.

Rio juga menceritakan apa yang paling disukainya saat menyetir mobil F1. Menurutnya saat mengendarai mobil F1 dibutuhkan stamina dan fisik yang tinggi karena harus menghadapi g-force yang tinggi. Selain itu kemampuan multitask juga dibutuhkan untuk menukar setting yang ada di kemudi.