IIMS 2017 Usung Tema Baru

Setyo Adi Nugroho - Jumat, 24 Juni 2016 | 07:45 WIB

(Setyo Adi Nugroho - )

Jakarta, Otomania -  PT Dyandra Promosindo, selaku pihak penyelenggara Indonesia International Motor Show (IIMS), terus berusaha memberikan sesuatu yang berbeda setiap tahunnya dalam penyelenggaraan pameran otomotif di Indonesia.

Termasuk pada ajang IIMS tahun depan, yang rencananya akan diselenggarakan pada tanggal 27 April hingga 7 Mei 2017 di JI Expo Kemayoran, Jakarta Utara.

Hendra Noor Saleh, Direktur Dyandra Promosindo mengungkapkan, pameran IIMS tahun depan tidak hanya berkonsentrasi pada kepuasan peserta pameran tapi juga bagaimana membuat pengunjung merasakan kegembiraan dalam pameran.

“Sejak tahun 2015 IIMS mengusung tema utama The Essence of Motor Show. Tema ini menggabungkan unsur-unsur dalam pameran otomotif yang tidak hanya berupa pamer kendaraan baru tapi juga didukung event lain seperti edukasi, serta hiburan serta dukungan dari unsur pendukung industri otomotif seperti aftermarket dan sparepart,” ucap Hendra dalam sambutan acara buka bersama awak media di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (23/6/2016).

Masih mengusung tema utama The Essence of Motor Show, pameran IIMS 2017 tahun depan akan ditambahkan dengan tematis Karnival. Tema ini diyakini Dyandra akan membuat pameran semakin banyak dikunjungi masyrakat.

“Pameran otomotif dengan tematis karnival belum pernah ada bahkan di dunia. Kemarin saat kami presentasikan pada rekan Agen Pemegang Merek (APM), sambutannya cukup positif. Kami masih akan matangkan lagi konsep ini, masih 10 bulan lagi agar tema ini dapat berhasil dilaksanakan dan membuat peserta pameran serta pengunjung dapat merasakan semangat The Essence of Motorshow di IIMS 2017 mendatang,” ungkap Hendra.