"Moge Skutik" 600cc dari Taiwan Meluncur

Stanly Ravel - Minggu, 12 Juni 2016 | 03:43 WIB

(Stanly Ravel - )

Jakarta, Otomania - PT Sanyang Industri Indonesia (SII) sebagai distributor sepeda motor SYM, resmi meluncurkan Maxsym 600i ABS di Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2016, Sabtu (11/6/2016). Skutik bermesin 600 cc ini datang sebagai pelengkap produk yang akan bermain di segmen premium.

Eric Riazul Hasan, Head of Sales and Marketing SII, mengatakan bahwa kehadiran produk baru ini merupakan jawaban SYM melihat tingginya animo masyarakat Indonesia terhadap skutik bermesin besar.

"Kami melihat perkembangan skutik di Indonesia cukup pesat, bahkan saat ini mereka (konsumen) lebih suka yang bermesin besar. Secara segmen sudah pasti ada di kelas skutik premium, tapi kita jual dengan harga yang sangat kompetitif," ucap Eric kepada Otomania, Sabtu (11/6/2016).

Maxsym 600i ABS mengusung mesin 600 cc singel cylinder SOHC yang sudah dilangkapi sistem pendingin water cooled. Dari data spesifikasi, mesin skutik ini mampu mengeluarkan tenaga maksimal hingga 41,2 tk pada 6.500 rpm.


Selain datang dengan kapasitas terbesar di keluarga skutik SYM, Maxsym 600i juga sudah dilengkapi dengan berbagai fitur cangih. Salah satunya adalah anti-lock braking system (ABS) sebagai penunjang keselamatan berkendara yang diaplikasi pada kedua remnya.

"Kami tawarkan Maxsym 600i ini dengan harga Rp 141.800.000 on the road Jakarta. Harga ini cukup kompetitif, bahkan untuk pembelian selama Jakarta Fair ada diskon reguler sebesar Rp 2 juta, tapi untuk unit tidak langsung ready, konsumen harus inden sampai satu bulan," ucap Eric.