Solusi Hemat Modifikasi Jok Vespa Kesayangan

Stanly Ravel - Rabu, 1 Juni 2016 | 08:45 WIB

(Stanly Ravel - )

Jakarta, Otomania - Jok single seater menjadi salah satu incara pengguna Vespa untuk memodifikasi tampilan standar skutiknya. Selain terlihat lebih sporty, jok ini juga dipercaya lebih nyaman untuk digunakan berkendara hari-hari.

Bagi pengguna Vespa yang sedang mencari, bisa sambangi Galeri Motor di Kawasan Ciputat Raya, Tangerang Selatan. Gerai ini menawarkan jenis jok untuk Vespa beragam tipe dengan harga yang terjangkau.

"Jok ini model kustom, ada yang single seater ada juga yang masih bisa digunakan berdua tapi tongkronganya dibuat lebih sporty. Untuk modelnya mulai dari Sprint, GTS, LX dan S," ucap Ipul dari Galeri Motor kepada Otomania saat bertemu di Otobursa 2016, Minggu (29/5/2016).

Untuk harganya bervariasi, mulai dari Rp 550.00 sampai Rp 650.000. Bila dilihat memang relatif murah, karena umumnya harga jok satu set ini berada di atas Rp 1 juta. Inilah letak uniknya, karena pembelian jok modifikasi tadi mengunakan sistem barter dengan jok standar, karena itu harga juga jauh lebih murah.


"Kami sistemnya barter dengan jok standar karena itu harga lebih murah. Jadi kalau mau beli jok standar kami ambil, tapi nanti bila pemilik bosan dan mau pakai jok standar lagi tinggal tukar saja," kata Ipul.

Selain jok, ragam jenis aksesori kebutuhan modifikasi Vespa juga tersedia. Mulai dari knalpot racing buatan lokal, sampai apparel kebuthan berkendara.