Medan, Otomania –PT. Nissan Motor Indonesia (NMI) kembali berpartisipasi pada ajang Pameran Otomotif Medan (POM) 2016 yang akan berlangsung dari 25 - 29 Mei 2016 di Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention, dengan menghadirkan produk-produk unggulan Nissan dan Datsun.
Nissan akan memamerkan Nissan X-Trail 2.5 CVT dan Nissan Grand Livina XV MT, sedangkan Datsun akan membawa Datsun GO Panca Rally Edition dan Datsun GO+ Panca T-Style. Selain itu, Nissan dan Datsun juga menyediakan unit test drive untuk dijajal konsumen di arena test drive. Nissan menghadirkan model X-Trail 2.5 CVT dan Datsun dengan model GO+Panca T-Option.
“Medan merupakan kota yang penting untuk perkembangan bisnis Nissan Datsun di Sumatera Utara. Pada tahun fiskal 2015 lalu, NMI berhasil memasarkan lebih dari 1.900 unit Nissan dan Datsun berbagai model di Sumatera Utara – sekitar 60% berasal dari kontribusi kota Medan – dengan pangsa pasar 6 persen,” ucap Hana Maharani, Head of Communications NMI.
Kehadiran Nissan dan Datsun di POM 2016 untuk semakin memantapkan posisi Nissan dan Datsun di Sumatera Utara. Produk Nissan yang paling diminati di Sumatera Utara di sepanjang tahun fiskal 2015 lalu adalah Nissan X-Trail dan Grand Livina, dengan total penjualan masing-masing 330 unit Nissan X-Trail (38 persen pangsa pasar di segmen SUV High Light) dan 170 unit Grand Livina (2 persen pangsa pasar di segmen MPV Medium).
Sementara, Datsun GO+ Panca memberikan kontribusi penjualan terbesar bagi Datsun di Sumatra Utara di tahun yang sama, dengan total 926 unit (10.4 persen pangsa pasar di segmen LCGC/low cost green car).
"Bulan ini Datsun memperingati ulang tahun Datsun yang ke-2 sejak kehadirannya kembali di 2014. Datsun merupakan merek yang menjadi the fast-growing low cost green car (LCGC) model, di mana Datsun berhasil menjual lebih dari 56.000 unit Datsun GO+ Panca dan Datsun GO Panca di seluruh Indonesia hanya dalam kurun waktu dua tahun,” ucap Hana.
Pengunjung POM 2016 dapat mengunjungi booth Nissan Datsun dengan membayar tiket seharga Rp 5.000 untuk hari biasa dan Rp 10.000 pada akhir pekan. Para pengunjung bisa menikmati pameran mulai pukul 11.00 WIB hingga 22.00 WIB selama lima hari pameran.