Sochi, Otomania — Sesi latihan bebas pertama dan kedua telah dijalani Rio Haryanto di Sirkuit Sochi Autodrom, Rusia, Jumat (29/4/2016). Dari dua kali latihan bebas ini, Rio mencatatkan hasil di posisi ke-21 pada latihan bebas pertama dengan catatan waktu 1 menit 42,687 detik, dan posisi ke-20 di latihan bebas kedua dengan catatan waktu 1 menit 41,080 detik.
"Pada sesi latihan bebas pertama, saya mengalami masalah dengan bagian steering rack kendaraan. Cukup beruntung bisa memperbaiki sebelum akhir sesi latihan bebas pertama," ucap Rio setelah sesi latihan bebas.
Dari sesi latihan ini, Rio berharap mendapatkan data untuk meningkatkan kemampuan MRT05 pada sesi latihan bebas ketiga dan kualifikasi yang akan dilaksanakan pada Sabtu (30/4/2016).
"Data yang dikumpulkan cukup untuk menghadapi sesi kualifikasi besok. Data ini bisa kami gunakan untuk meningkatkan kemampuan kendaraan demi mencatatkan waktu terbaik saat kualifikasi," ucap Rio.
Dave Ryan, Racing Director Manor Racing Team, mengungkapkan, kondisi latihan bebas tidak berjalan lancar karena ada masalah pada mobil Rio dan penggantian pada bagian lantai kendaraan Pascal. Namun, yang utama, tim telah berhasil mengumpulkan data, terutama penggunaan ban yang ideal untuk sesi latihan ketiga dan kualifikasi.
"Meski dilanda masalah pada awal sesi latihan, hasil yang dicapai kedua pebalap cukup memuaskan. Hari ini, yang terpenting kami sudah dapat data mengenai penggunaan ban, dan akan kami gunakan untuk meningkatkan kemampuan kendaraan saat latihan bebas ketiga dan kualifikasi nanti,” ucap Dave.
Sirkuit Sochi Autodrom Rusia merupakan sirkuit yang sudah dikenal Rio. Ia telah berlaga di sirkuit ini pada saat berkompetisi dalam ajang GP2. Tahun lalu, ia bahkan meraih juara kedua pada ajang sprint race di sirkuit ini.