Solusi Murah Atasi Tali Kopling Motor Putus

Stanly Ravel - Rabu, 27 April 2016 | 08:25 WIB

(Stanly Ravel - )

 Jakarta, Otomania - Tali kopling pada sepeda motor berfungsi sebagai penghubung transmisi manual ke sistem gir box saat akan memindahkan gigi. Ketika putus dalam perjalanan tentu sangat merepotkan.

Bukan repot, tapi juga biaya perbaikannya lumayan mahal, karena biasanya harus mengganti satu set dengan pelapis bagian luar. Menanggapi hal ini Slamet Pamuji dari Selta Motor punya solusi yang lebih hemat.

"Yang putus itu tali bagian dalam bukan luar, jadi bisa diganti dalamnya saja. Memang kalau beli di bengkel resmi atau umum tidak ada semua rata-rata satu set (luar-dalam) apalagi untuk jenis motor baru saat ini. Cara mudah dan murahnya tali kopling Vespa saja," ujarnya saat dihubungi Otomania, Selasa (26/4/2016).

Menurutnya, tali kopling Vespa 2-tak banyak dijual dan mudah untuk didapatkan. Harganya pun hanya berkisar Rp 8.000 sampai RP 10.000, jelas lebih murah dibandingkan membeli satu set dengan bagian kulit luar.


Untuk cara pasang, tinggal lepas tali kopling yang putus lalu masukan tali kopling Vespa. Sebelum mamasukan tali baru, baiknya pelindung luar di bersihkan dengan menggunakan cairan bensin. Hal ini berguna untuk merontokan kotoran yang ada di dalamnya, setelah itu lumasi dengan gemuk.

"Biasanya tali kopling Vespa nepel (kaitan ke tuas kopling atas) ujungnya besar, kadang tidak cocok dengan lubang pada tuas kopling. Akalinya cukup digerinda sedikit saja. Setelah itu kencangkan kaitan pada tuas di bak kopling, usahkan benar-benar kencang agar tidak terjadi slip kopling," paparnya.