TV Kabel di Kabin Tak Ubah Kelistrikan Mobil

Aditya Maulana - Rabu, 13 April 2016 | 17:26 WIB

(Aditya Maulana - )

Jakarta, Otomania – NexDrive, televisi (TV) berbayar di kabin mobil resmi hadir di Indonesia. Dipasang menggunakan antena khusus dan disimpan di tempat aman, NexDrive diklaim tidak menghambat kinerja perangkat elektrik maupun mekanis.

Menurut Wahyu Tanuwidjaja, mewakili BestBuddyShop, pihaknya telah memiliki tenaga ahli yang sudah paham tentang cara pemasangannya, sehingga tidak akan menghilangkan garansi mobil atau memiliki potensi mengganggu kinerja mobil.

“Seluruh tenaga kami sudah sangat terlatih dan sangat paham dalam memperlakukan mobil. Kami sadar, mungkin ada pemilik mobil yang khawatir bahwa dengan berlangganan NexDrive, ditakutkan, dapat menggugurkan garansi pada mobil kesayangan mereka. Tapi hal ini tidak akan terjadi, karena instalasi NexDrive tidak akan mengganggu sistem kelistrikan atau sistem lainnya yang ada di mobil konsumen,” jelas Wahyu di area IIMS 2016, Rabu (13/4/2016).

Menurut Wahyu, pemasangannya itu sendiri tidak membutuhkan waktu lama. Berkisar antara 2 hingga 4 jam, tergantung dari jenis mobil. Biasanya mobil premium seperti Lexus membutuhkan waktu 4 jam. Sementara Toyota Innova, prosesnya lebih cepat, sekitar 2 jam, dengan catatan mobil tersebut dalam kondisi standar pabrik.

Tak hanya itu, selama di IIMS 2016, penawaran menarik juga bisa didapatkan konsumen. Salah satunya, penawaran special Rp 456.000 per bulan dengan masa kontrak selama satu tahun. 

Melalui penawaran menarik tersebut, konsumen dapat menikmati berbagai tayangan kelas dunia. Beragam tayangan hiburan akan tersedia seperti channel berita, drama, gaya hidup, anak, pengetahuan, olahraga, film dan TV nasional.