Ini Strategi Ban Rio buat Balapan di Shanghai

Stanly Ravel - Rabu, 6 April 2016 | 09:09 WIB

(Stanly Ravel - )

China, Otomania - Rio Haryanto kembali bersiap untuk bertarung di Formula 1 (F1) GP China yang akan berlangsung pada 17 April, di Sirkuit Internasional Shanghai.

Meski belum ada berita mengenai kesiapan mobil, namun Pirelli sebagai penyuplai ban resmi untuk Formula 1 sudah mengumumkan pilihan ban yang akan digunakan oleh pebalap Manor Racing tersebut.

Ada tiga jenis ban yang akan digunakan oleh pebelap asal Indonesia tersebut saat bertarung di China nanti. Mulai dari model medium, soft, dan supersoft.

Rio memilih empat ban medium, lima ban soft, dan empat ban supersoft. Seperti diketahui, penggunaan ban menjadi hal yang cukup krusial untuk balap F1 karena termasuk strategi tim untuk membuat mobil tetap berjalan tanpa harus keluar masuk pit stop.

Hal ini pun menjadi kendala utama Rio dan Manor Racing. MRT05 yang dikendaraai Rio dan Pascal belum bisa maksimal dalam menahan degradasi ban, yang membuat mobil harus sering melakukan pergantian ban sehingga merugikan waktu saat balap.


Sama dengan Rio, Pascal Wehrlein juga memilih tipe ban dengan komposisi yang sama. Sedangkan untuk Nico Roseberg yang sudah dua kali finis di posisi pertama pada musim 2016 ini memilih tiga ban medium, lima ban soft, dan lima supersoft.