Cara Mudah, Pesan Knalpot Lewat Internet

Setyo Adi Nugroho - Sabtu, 2 April 2016 | 11:04 WIB

(Setyo Adi Nugroho - )

Jakarta, Otomania – Bagi pemilik sepeda motor yang ingin mencari knalpot racing, ada kemudahan yang bisa didapat melalui jaringan internet. Bengkel knalpot Abenk, menyediakan layanan pemesanan knalpot online.

“Ini untuk memudahkan konsumen yang mungkin sibuk dan tidak bisa datang ke bengkel kami di Bogor atau Jalan Raya Tajur. Kami sudah menyediakan model-model yang dapat dipilih sesuai kendaraan konsumen,” ujar Wahyono dari Abenk Knalpot, saat ditemui Otomania beberapa waktu lalu.

Model-model yang tersedia di web Abenk Knalpot dapat dipilih sesuai standar kendaraan. Nantinya knalpot akan dikirim melalui jalur ekspedisi.

Pemesanan online via internet ini juga menerima pesanan kastem sesuai permintaan konsumen. Konsumen yang memiliki desain dapat memesan sesuai keinginan mereka.

“Pemesanan sesuai desain konsumen bisa juga dilakukan, nanti kita sesuaikan dengan bahan yang ada. Permintaan kastem ini tentu butuh komunikasi dengan konsumen, tentu dilayani dengan seksama,” ujar Wahyono.

Spek knalpot juga berasal dari konsumen termasuk bentuk. Wahyono mengatakan pemesanan knalpot ini bisa untuk penggunaan sehari-hari, untuk balap ataupun kontes modifikasi.

“Buat kontes mereka melihat bentuk. Persiapan ikut lomba yang memakan waktu membuat pemesanan via online ini sangat membantu konsumen,” ujar Wahyono.

Ragam knalpot racing untuk sepeda motor memiliki ragam harga yang bervariasi. Knalpot sepeda motor sport di kisaran Rp 800.000 hingga Rp 1,8 juta. Bebek dan matik sekitar Rp 200.000 hingga Rp 800.000, tergantung bahan, desain dan kesulitan pengerjaan. 

Tertarik? Kunjungi laman Abenk Knalpot di www.knalpotabenk.com