Jakarta, Otomania – Tampilan kendaraan merupakan salah satu yang ingin ditingkatkan oleh pengguna Toyota Avanza. Populasinya yang begitu banyak membuat aksesori aftermarket untuk kendaraan multi purpose vehicle (MPV) ini banjir di pasaran.
Aksesori tersebut adalah headlamp dan stoplamp aftermarket. Produk ini mampu mengubah penampilan Avanza dengan cepat, dan mudah serta desain yang lebih modern dari lampu bawaan.
Salah satunya dapat ditemui di toko aksesoris A’Ong, Ruko Harapan Indah. Produk headlamp dan stoplamp asal Taiwan ini ditujukan untuk Toyota Avanza VVT-i keluaran tahun 2007 hingga 2011 serta All New Avanza.
Yanti, tenaga penjual di A’Ong Motor, saat ditemui Otomania beberapa waktu lalu mengungkapkan, hampir sebagian besar pemilik Avanza yang ingin mengubah penampilan kendaraannya akan mempertimbangkan mengganti model headlamp dan stoplamp lama dengan yang baru.
Model headlamp proyektor untuk Avanza ini hadir dengan fitur daytime running light (DRL) agar tampil menarik di siang hari serta desain modern pada bagian high beam dan low beam. Lampu sein pun dibuat menyatu dalam headlamp membuat kesan sederhana hadir di model ini.
Sedangkan untuk model stoplamp yang ditawarkan, menggunakan rangkaian lampu LED serta lampu stop yang disusun vertikal membuat tampilan modern saat dipasangkan pada kendaraan Avanza.
Tertarik? Model headlamp untuk Avanza tersebut dapat ditebus dengan kisaran harga Rp 3,3 juta sepasang. Model stoplamp dihargai sekitar Rp 1,7 juta.
A’Ong Motor
Ruko Harapan Indah Blok EF Unit 21,
021-8884843