Lebih Akrab dengan Produk Piaggio di Pasar Jongkok

Donny Apriliananda - Minggu, 13 Maret 2016 | 10:35 WIB

(Donny Apriliananda - )

Jakarta, Otomania – PT Piaggio Indonesia (PI) membawa semua model dalam Pasar Jongkok Otomotif (Parjo) 2016, di Parkir Timur Gelora Bung Karno, 12-13 Maret 2016. Langkah tersebut merupakan salah satu upaya pendekatan langsung terhadap konsumen, khususnya para pengunjung.

Bahkan pengunjung yang menggunakan merek di bawah naungan PI, telah disiapkan area parkir khusus. Kemudahan itu sangat berarti mengingat urusan parkir jadi mimpi buruk saat ada event besar di kawasan Senayan.

”Parjo 2016 menjadi salah satu ajang terbesar yang ditunggu pecinta motor. Kami senang bisa mendukung dan berpartisipasi di sini serta berbagi antusiasme kepada sesama pecinta kendaraan roda dua, khususnya Vespa dan Piaggio di Jakarta,” ucap Igor Panjaitan, Direktur Penjualan dan Jaringan PI.

Produk yang ditampilkan antara lain Vespa LXV 150, Primavera 150, Sprint 150, GTS Super 150, S 125 serta 946 Emporio Armani.

Deretan motor Piaggio ada Beverly 350 dan MP3 300 Sport Yourban. Untuk jenis motorbike, Piaggio membawa Moto Guzzi California Touring SE, Moto Guzzi Audace, dan Moto Guzzi V7 II Stone dan V7II Racer, juga Aprilia RSV4 RR Race Pack version serta RSV4 RF Super Pole edisi terbatas.

Setiap pembelian unit Vespa, pengunjung mendapatkan aksesori orisinal secara cuma-cuma, berupa floor mat atau fly screen.