Pilihan Mercedes-Benz di Bawah Rp 100 Juta

Donny Apriliananda - Kamis, 10 Maret 2016 | 15:25 WIB

(Donny Apriliananda - )

Jakarta, Otomania – Buat sebagian orang di Indonesia, naik Mercedes-Benz itu bagian dari mimpi. Bahkan image-nya kadang melebihi merek premium lainnya. Tak heran banyak yang berburu Mercy murah, seken, kondisi mulus, tapi sudah cukup untuk melipatgandakan gengsi.

Buat yang berkantong pas-pasan tapi ingin ”gaya” naik Mercy, Otomania coba merangkum beberapa model mobil buatan Jerman itu yang bisa ditebus tak lebih dari Rp 100 juta. Banyak pilihan dalam hal ini, namun kami akan membatasinya pada titik terendah Rp 70 juta.

Di rentang harga itu, banyak model yang bisa dipilih. Usulan pertama, C-Class. Banyak pilihan model W202 di rentang tahun 2000-an, atau di bawah itu. Misalnya, C200, C180, atau C230. Harga Rp 70 jutaan masih bisa didapat. Harga lebih tinggi dibedakan dari tahun pembuatan dan kondisi barang.

Pilihan lain adalah city car A-Class W168. Rentang Harga di atas Rp 70 juta sampai batas Rp 100 juta untuk tipe A160 ke atas, lansiran 2000-2001. Kalau ingin lebih rendah, ada tipe-tipe lain seperti A150 dan A140, bisa diboyong Rp 60 jutaan.

Jika ingin lebih elegan, masih ada E-Class. Tipe yang berada di kisaran Rp 100 jutaan adalah W210 atau tipe E320 lansiran 1996-1997. Masih ada E320 dan E300 dengan kode W124 lansiran tahun di bawah 2000. Banyak pilihan di rentang harga Rp 70-90 jutaan, bergantung kondisi.

Kini, tinggal menyesuaikan kebutuhan. Jika ingin tampil lebih muda, C-Class lebih disarankan. Namun untuk kenyamanan lebih, E-Class bisa jadi pilihan. Saat ingin tampil anti-mainstream, pilihan A-Class bekas pun tidak jadi masalah.