Mobil Jangan Sampai Mirip Gudang

Ghulam Muhammad Nayazri - Rabu, 23 Desember 2015 | 14:01 WIB

(Ghulam Muhammad Nayazri - )


Jakarta, Otomania –
Penambahan aksesori di dalam kabin mobil milik perempuan kerap dilakukan. Aksesori tersebut ada yang memang dibutuhkan atau hanya sekedar hobi saja. Seperti misalnya ada banyak boneka-boneka, lemari dan kaca make up.

Sebenarnya hal tersebut tidak dilarang, namun harus diperhatikan, apakah nantinya aksesori-aksesori tersebut mengganggu ketika berkendara. Lebih lagi jika terjadi satu kecelakaan, bisa saja aksesori tersebut membuat pengendara terluka. Intinya, jangan sampai mobil berubah fungsi jadi gudang.

“Dianjurkan aga tidak memasang aksesori-aksesori yang tidak berguna. Lebih lagi sampai menghalangi pandangan ke depan, ke belakang, samping kanan dan kiri (blind spot). Sehingga bisa mencelakakan,” ujar Marcell Kurniawan, Training Director The Real Driving Center, Rabu (23/12/2015).

Marcell menambahkan, selain menghindari agar titik blind spot tidak terhalangi, aksesori yang ada di mobil juga jangan sampai menyebabkan kerugian lain. Salah satunya yaitu dapat menimbulkan cedera  di ditubuh pengemudi dan penumpang yang ada di dalam mobil, ketika terjadi kecelakaan.

“Aksesoridi dalam kabin mobil dianjurkan sewajarnya saja. Kemudian yang terpenting, hindari aksesori-aksesori yang dapat mencederai, bila terjadi kecelakaan,” ujar Marcell.