lampu LED Khusus Mazda CX-5

Stanly Ravel - Senin, 30 November 2015 | 15:51 WIB

(Stanly Ravel - )


Jakarta, Otomania - Lampu LED dan DRL sudah menjadi fitur pada mobil-mobil modern. Bukan sekadar membuat mobil terlihat mewah, tapi juga berfungsi sebagai penanda untuk kendaraan lain saat berjalan.

Salah satu mobil yang menggunakan lampu ini langsung dari pabrikan adalah Mazda CX-5. Model DRL-nya menyatu dengan lampu LED, seperti yang dikeluarkan oleh Autovision yang memang dirancang khusus untuk Mazda CX-5.

"LED P13 ini dikeluarkan memang khusus untuk Mazda CX-5. Kelebihanya, cahaya yang dihasilkan lebih bright tapi tidak menyilaukan, harganya pun juga kompetitif," ucap Marco, Koordinator Autovision MGK kepada Otomania, Kamis (26/11/2015).

Bagi pemiliki CX-5 yang tertarik, satu setnya lampu ini dipasarkan dengan harga Rp 545.000 dengan garansi produk selama enam bulan. Pembelian bisa dilakukan langsung di gerai Autovision yang berada di MGK Kemayoran lantai 5 atau di toko-toko aksesori lainnya.

Untuk proses pemasangan, dianjurkan langsung melalui teknisi yang berpengalaman atau menggunakan jasa dari Autovision. Hal ini agar instalasi bisa lebih maksimal dan rapi pengerjaanya.