Intip Persiapan Pameran Otomotif Surabaya

Aditya Maulana - Selasa, 3 November 2015 | 16:55 WIB

(Aditya Maulana - )


Surabaya, Otomania – PT Dyandra Promosindo kembali akan menggelar Pameran Otomotif Surabaya (POS) pada 4 hingga 8 November 2015 mendatang di Grand City Convex Surabaya. Sehari sebelum dibuka, Otomania bersama dua awak media otomotif nasional lainnya berkesempatan melihat persiapan pameran otomotif terbesar di Jawa Timur itu.

Selepas makan siang, Otomania diajak untuk melihat langsung persiapan POS yang rencananya akan dibuka oleh pejabat setempat pada Rabu (4/11/2015). Tepat pukul 14.30 hingga 15.30 WIB, Otomania berkeliling di tempat acara yang luasnya kurang lebih 9.760 m2.

Persiapannya sudah cukup matang, masing-masing brand sudah mulai mendirikan panggung pamerannya. Menurut Tofani Lazuardi, Branch Manager Dyandra Promosindo Surabaya, sedikitnya ada 27 merek yang mengikuti POS 2015, terdiri dari pabrikan mobil dan sepeda motor.

“POS tahun ini pesertanya tetap ramai jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Terakhir yang sudah konfirmasi ke kami sekitar 27 brand,” ujar pria berkumis ini saat berbincang dengan Otomania di tempat pameran, Selasa (3/11/2015).

Tofani menambahkan, selain BMW, Honda, Hyundai, Mercedes-Benz, Mitsubishi Motors, Piaggio, Suzuki, dan Toyota juga ada Garansindo group yang akan menampilkan merk Alfa Romeo, Chrysler, Dodge, Fiat, Jeep, untuk mobil dan Zero Motorcycles untuk motor listrik. Tidak ketinggalan sepeda listrik Italjet.


Tidak hanya itu, ada juga Pavilion Mandiri Tunas Finance yang menghadirkan merek Chevrolet, Daihatsu, KIA, Isuzu, Mazda dan Nissan. CBU world memajang Toyota Alphard dan Nissan Vellfire. Disamping mobil dan motor, POS 2015 juga menghadirkan perusahaan pendukung otomotif diantaranya Pertamina, NoDoubt, Evalube, AEG Blaukpunkt dan banyak lainnya.

Berbagai kompetisi akan dihadirkan untuk menyemarakkan pameran, diantaranya Gymkhana War yang akan diadakan untuk empat kategori yaitu FWD Rookie, FWD Pro, RWD dan FFA dan memperebutkan total hadiah senilai puluhan juta rupiah. Pimp My Helmet yang diadakan untuk memberikan wadah bagi para kreatif untuk menggambar pada helm yang telah disediakan oleh penyelenggara. Ada pula Drone Photo Challenge dan Drone Fun Rally serta WRC Challenge.

Gymkhana Stuntskill Competition akan hadir bagi penyuka atraksi yang memicu adrenalin. Dengan menggandeng Indonesian Stuntride Association (ISA), kompetisi ini akan digelar dengan skala semi nasional yang akan diikuti oleh stuntrider dari berbagai penjuru kota di Indonesia. Para peserta POS 2015 pun dapat berkompetisi di ajang Favorite Car, Favorite Booth, serta Favorite Female Presenter yang akan ditentutkan dari polling pilihan pengunjung.

Sebagai rangkaian acara POS 2015, pihak penyelenggara juga telah menyiapkan program seperti uji coba kendaraan atau test drive yang akan diikuti oleh para peserta pameran. Uji coba kendaraan ini berguna untuk menguji kenyamanan kendaraan, akselerasi dan juga teknologi dari kendaraan tersebut.

Terakhir, Bagi para pecinta film box office, dapat menyaksikan secara langsung beberapa mobil yang digunakan dalam pembuatan film seperti Dodge Charger yang digunakan oleh Dom Toretto pada film Fast and Furious, serta Flying Ford Anglia atau mobil terbang yang muncul dalam film Harry Potter And The Chambers of Secrets yang diluncurkan pada 2002 lalu.