Tampil Klasik Makin Asyik

Stanly Ravel - Minggu, 25 Oktober 2015 | 08:04 WIB

(Stanly Ravel - )


Jakarta, Otomania - Gemar dengan tampilan motor lawas membuat Aji akhirnya merubah tampilan Honda GL 100 menjadi model CB. Meski berperawakan lebih klasik, tapi hasilnya lebih sedap untuk dipandang.

Sosok Honda CB sudah terlihat dari atribut yang melekat. Hampir semua ornamen orisinil CB disematkan agar motor ini tampil ideal.

Mulai dari tangki, jok, stang, cover tutup aki, dan besi krom pada rangka tengah dekat dengan mesin. Aksesori standar CB juga ikut dilengkapi meliput lampu utama, sein, speedometer, spatbor depan-belakng dan juga stoplamp.

"Dari awal, orangnya (Aji) memang suka motor CB tua, sudah coba cari-cari yang masih orisinil tidak nemu, akhirnya bikin sendiri pakai basis GL 100," ujar Rifai dari Bol's Classic Custom saat ditemui Otomania, di Senayan (17/10/2015).

Meski tampil klasik, tapi untuk mesin masih menggunakan bawan asli GL yang sudah modern dengan teknologi CDI. Bagian rangka pun dijaga tanpa ada yang dipotong-potong.

Sedangakan untuk memberikan kesan tangguh, sektor kaki-kaki di kustom ala scramble dengan pelek dan ban yang lebih besar bersama shock YSS di bagian belakang. Selesai dengan itu, giliran bagian cover dan tangki yang dicat menggunakan warna oranye gelap sebagai finishing agar tampilan klasik makin terlihat.