Selang LED, Bikin "Headlamp" Makin Menawan

Stanly Ravel - Jumat, 2 Oktober 2015 | 07:42 WIB

(Stanly Ravel - )


Jakarta, Otomania - Lampu utama menjadi salah satu faktor penting dalam berkendara. Tak hanya berperan sebagai alat penerangan, desain bentuknya juga menentukan kesan dari mobil itu sendiri.

Saat ini banyak yang mengubah tampilan headlamp mobil untuk memberikan kesan yang berbeda. Ada yang mengaplikasi model proyektor, ada pula yang menambahkan aura sporty dengan memasang angel eyes dan devil eyes layaknya mobil-mobil premium.

Selain itu, masih ada cara lain untuk mendongkrak tampilan rumah headlamp agar lebih mewah, yakni dengan menggunakan LED Flextube keluaran Autovision. Berbeda dengan lampu LED lainnya, Flextube memiliki bentuk layaknya sebuah selang dan mudah untuk dibentuk kerena bersifat fleksibel.

"Bahannya memang lentur, jadi mudah untuk dibentuk saat dipasang ke dalam rumah headlamp. Mau model memanjang, atau dengan lekukan juga bisa diterapkan, tergantung selera dan saja," ucap Marco, kepala Koordinator Autovision dan Ikano di Mega Glodok Kemayoran (MGK) lantai.5 kepada Otomania, Kamis (1/10/2015).

Autovision mengeluarkan LED Flextube dengan dua ukuran yaitu, 42 cm dan ada yang 60 cm. Sedangkan untuk warna terdapat tiga pilihan yakni, biru, putih dan merah.

"Selain sebagai aksesori, Fluxtube LED juga bisa berfungsi sebagai Daytime Running Light, atau disambungkan sebagai lampu sein karena tersedia modulnya," ujarnya.

Harganya tergantung dari dimensinya. Untuk yang 42 cm dipasarkan sebesar Rp 280.000, sedangkan yang 60 cm dijual dengan harga Rp 340.000. Harga tersebut belum termasuk dengan jasa pemasangan.