Lengan Ayun Aluminium, buat Kaki-Kaki Lebih Ringan

Stanly Ravel - Kamis, 1 Oktober 2015 | 11:11 WIB

(Stanly Ravel - )


Jakarta, Otomania - Mengganti lengan ayun (swing arm) dengan produk berbahan dasar aluminium menjadi salah satu cara mendongkrak tampilan sepeda motor. Selain tampilan lebih sporty, material yang digunakan juga membuat bobot kendaran semakin ringan.

Saat ini swing arm aftermarket cukup banyak ditawarkan. Bentuk dan modelnya pun beragam dan B-Pro menjadi salah satu pemain yang menawarkan ragam jenis lengan ayun sesuai dengan peruntukannya.

"Sama seperti footstep, secara materi kita datangkan dari Jepang tapi untuk produksi kita lokalkan di Indonesia agar harga juga lebih terjangkau," ucap Thobir dari B-Pro ketika ditemui Otomania, Minggu (27/9/2015).

Untuk pilihan modelnya, B-Pro menawarkan dua tipe, standar dan drag. Menurutnya dipasaran dua model ini cukup laris dan banyak peminatnya, sedangkan untuk pilihan motor mulai dari kelas bebek sampai sporty juga tersedia dengan dua pilihan warna utama, emas dan silver.

"Biasanya orang hanya ingin sekadar merubah tampilanya saja, oleh karena itu lebih banyak cari yang model standar. Sedangkan untuk yang model drag bagi mereka yang suka balapan saja," ucapnya.

Bila tertarik, Anda bisa mendapatkan ragam aksesoris lain keluaran B-Pro di toko-toko variasi motor besar di Jakarta. Untuk swing arm model bebek, di tawarkan mulai dari Rp 450.000 sampai Rp 600.000, sedangkan untuk tipe motor sport harganya mulai dari Rp 800.000.