Tiap Hari Kena Macet, Awasi Komponen Ini

Ghulam Muhammad Nayazri - Rabu, 23 September 2015 | 10:03 WIB

(Ghulam Muhammad Nayazri - )


Jakarta, Otomania –
Macet jadi kondisi yang sulit untuk dihindari di kota besar seperti Jabodetabek. Sepeda motor, termasuk jenis skutik, jadi alternatif utama sebagian masyarakat karena dianggap praktis.

Namun, bila kerap terkena macet setiap hari dengan karakter berkendara (stop and go), salah satu komponen penting sepeda motor ini akan mudah mengalami kerusakan. Dijelaskan Fauzan Rifai, Service Advisor Yamaha Miki Motor Duren Sawit, ada komponen yang rentan rusak bila kerap terjebak kemacetan.

“Kanvas ganda skutik akan cepat rusak, karena cara berkendara pengemudi pada saat menghadapi macet tidak benar. Ini sering kali saya temukan pada konsumen pengguna skutik yang datang ke sini,” kata Fauzan.

Fauzan menambahkan, maksud dari cara berkendara sendiri yaitu, bagaimana mengendurkan dan menarik gas dengan benar, serta penggunaan rem. Kebanyakan yang terjadi, yaitu pengendara melambatkan laju kendaraan dengan hanya melakukan pengeraman tanpa menutup gas. Sehingga kerja kanvas ganda tertahan sedangkan mesin terus berputar.

“Hampir sepeda motor skutik yang seringkali menghadapi macet, mengalami kerusakan pada komponen ini. Seharusnya bisa sampai tiga tahun usianya, namun karena cara berkendara seperti itu ketika macet, umur kanvas ganda tersebut bisa hanya sampai 1,5 tahun,” ujar Fauzan.

Untuk mengganti komponen tersebut, lanjut Fauzan, harus mengeluarkan dana sekitar Rp 400.000.