Mesin Suzuki Ciaz Identik dengan Ertiga

Stanly Ravel - Selasa, 8 September 2015 | 14:57 WIB

(Stanly Ravel - )


Jakarta, Otomania - Suzuki Indomobil Sales (SIS) bersiap meluncurkan Ciaz sebagai sedan barunya. Bermain di kelas small sedan, mobil ini dibekali mesin K14B berkapasitas 1.372 cc.

Jenis mesin ini ternyata serupa dengan Ertiga yang diluncurkan dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS). Melirik dari data, mesin Ciaz mampu menyuplai tenaga 90,7 tk di 6.000 rpm dan torsi 130 Nm pada 4.000 rpm. Daya tersebut juga mirip dengan Ertiga.

"Mesin Ciaz dan Ertiga serupa, tapi ada perbedaan pada sistem transmisi dan rasio. Di Ciaz, one way clutch pada gigi satu dihilangkan sehingga engine brake pada gigi bawah juga hilang," ucap Hery Purwoko, Instructor Technical Training Service SIS kepada Otomania, Senin (8/9/2015).

Efek tersebut membuat mobil justru lebih efesien, belum lagi ditambah dengan berat transmisi yang lebih ringan 4 kg dari model Suzuki lainnya. Pada gigi awal sebenarnya engine brake memang tidak dibutuhkan karena tekanannya masih kecil masih bisa diakomodir dengan rem.

Meski berstatuskan import dari Thailand Secara spesifikasi Ciaz memang berbeda. Di Thailand sedan Suzuki ini justru menggunakan mesin yang lebih kecil menyesuaikan regulasi eco car yang diterapkan pemerintah, yaitu, 1.25L.