Jakarta, Otomania — Para biker di Indonesia semakin menaruh minat pada sepeda motor yang memiliki kapasitas mesin besar. Sebagai pilihan baru, hal tersebut membuat segmen ini meningkat pesat sekaligus memengaruhi sejumlah merek menyuguhkan banyak pilihan, di antaranya dengan harga yang terjangkau. Merek-merek itu membuktikannya pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 di JI Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Dari hasil pengamatan, Otomania mencoba membuat panduan dari berbagai merek yang hadir di pameran tahunan ini. Pengelompokan disusun berdasarkan harga yang relatif terjangkau untuk ukuran konsumen moge, yakni antara Rp 100 juta-Rp 200 juta.
Pilihan pertama adalah Benelli BN 600. Sepeda motor asal Italia ini dibanderol Rp 160,8 juta. Lalu beranjak ke Austria dengan merek KTM. Di IIMS 2015, mereka menawarkan RC390 Duke ABS dengan banderol Rp 125 juta.
Suzuki hadir lewat diler di bawah jaringan Wahana Group dengan deretan moge dengan ragam promo menarik. Salah satu yang bisa dipilih adalah GSR750 yang dibanderol Rp 199,9 juta. Di deretan merek Taiwan adalah skuter bongsor Maxym 400i. Sepeda motor ini dibanderol Rp 110 juta.
Kawasaki cukup banyak tipe yang bisa dipilih, mulai dari Vulcan S (cruiser), ER6n ABS (street fighter), hingga Versys (adventure). Mereka dibanderol masing-masing Rp 167 juta, Rp 146 juta, dan 165 juta.
Harga-harga tersebut di atas tidak mengikat. Artinya, tenaga penjual pasti akan menawarkan program promosi yang bisa berupa potongan harga atau berbagai tawaran lainnya.